Jambo East Africa

Durasi Perjalanan

13 hari

Benua

Australia & Africa

Group Size

10 orang

Overview

Ethiopia memiliki keanekaragaman pemandangan yang menakjubkan serta budaya dan sejarah yang memikat. Salah satu yang akan kita kunjungi adalah suku-suku yang berada di Omo Valley. Negara ini merupakan surga bagi vegetarian, sejumlah restoran pun cenderung selalu memiliki semur vegan yang pedas dan lezat.

Kenya dan Tanzania adalah rumah bagi petualangan safari terbesar di dunia. Atraksi alam dan kehidupan hewan liar yang terletak di kawasan Afrika Timur itu telah berkembang sejak abad ke-14. Turis dari berbagai negara datang untuk melihat sejumlah hewan di kehidupan liar. Disinilah Anda dapat melihat banyak spesies hewan seperti Gajah, Harimau, Zebra, Burung dan masih banyak lagi.

Whatravel akan mengajak kalian untuk bersafari di Afrika Timur, dan membuat petualangan kalian di Afrika menjadi tidak terlupakan.

Deskripsi

Trip Highlights:

- Jinka & Turmi, salah satu tujuan wisata paling terkenal di negara ini, merupakan pusat penting bagi banyak kelompok etnis pribumi, Hammer people yang terkenal

dengan dekorasi rambut, Kolcho desa Karo People yang terkenal dengan body painting mereka, Omorate desa Dassenech People yang terkenal dengan modifikasi

tubuh & Mursi People.

- Arusha, pintu gerbang ke sirkuit safari timur Tanzania yang sangat popular.

- Serengeti National Park, sebuah taman nasional Tanzania di ekosistem Serengeti di wilayah Mara dan Simiyu. Taman Nasional ini terkenal dengan migrasi tahunan lebih dari 1,5 juta wildebeest berjanggot putih (atau belang coklat) dan 250.000 zebra dan untuk sejumlah buaya nil dan luwak madu.

- Kawah Ngorongoro, yang memiliki keindahan dan panorama yang benar-benar unik, bahkan sering desebut dengan keajaiban dunia yang kedelapan.

- Nairobi, Kota ini terkenal dengan keindahan alamnya yang akan membuat Anda takjub.

- Masai Market, pasar terbuka dengan berbagai macam barang yang dapat Anda jadikan sebagai oleh-oleh.

 

Info Tambahan

Waktu dan Cuaca:

i. Jun - Agu : Musim Dingin

ii. Sep – Nov : Musim Semi

iii. Des – Feb : Musim Panas

iv. Mar – Apr : Musim Gugur

Waktu di Negara Afrika 6 jam lebih cepat daripada waktu di Jakarta Persiapan Sebelum Berangkat:

Membawa pakaian yang nyaman dan mata uang negara setempat yang cukup.

 

Tentang Visa:

ETHIOPIA (E-Visa)

Proses : 3 hari kerja

Biaya : Rp 1.200.000

Single Entry Visa

- Persyaratan:

1. Scan Paspor yang masih berlaku (minimal 6 bulan)

2. Scan Foto Berwarna

TANZANIA (E-Visa)

Proses : 10 hari kerja

Biaya : Rp 950.000

Single Entry Visa

- Persyaratan:

1. Scan Paspor yang masih berlaku (minimal 6 bulan)

2. Formulir aplikasi visa diisi penuh

3. Formulir deklarasi diisi penuh

4. Scan Foto Berwarna

KENYA (E-Visa)

Proses : 2 hari kerja

Biaya : Rp 975.000

Single Entry Visa

- Persyaratan :

1. Scan Paspor yang masih berlaku (minimal 6 bulan)

2. Scan Foto Berwarna

3. Travel Itinerary

4. Reservasi Hotel di Kenya

 

Kesehatan dan Kemanan:

Peserta diharapkan membawa obat-obatan pribadi dan tas yang aman untuk menyimpan paspor dan dompet

Etika:

Peserta diharapkan memakai pakaian yang sopan (celana Panjang & sepatu) untuk memasuki tempat ibadah dan / atau tempat-tempat tradisional

Tur sudah termasuk

Tiket pesawat internasional ekonomi Jakarta – Addis Ababa // Nairobi – Jakarta by Ethiopian Airlines / Setaraf
Tiket pesawat domestik ekonomi Addis Ababa / Jinka by Ethiopian Airlines / Setaraf
Akomodasi Hotel *3 selama di Addis Ababa, Arusha dan Nairobi, Logde selama di Jinka & Turmi & Tenda selama Safari
Tenda, matrass, meja makan, kursi dan peralatan makan selama berkemah
Makan pagi
Omo Valley Tour 3D2N
Safari Serengeti & Ngorongoro 3D2N
Fullboard meals selama Safari
Airport Transfer & Transport selama perjalanan di atas
Lokal guide
Trip Buddy

Tur belum termasuk

Ethiopia Visa, Tanzania Visa & Kenya Visa
Optional Tour & Pengeluaran pribadi
Vaksin Yellow Fever
Tipping & Makan
Sleeping bag
Travel Insurance

Rencana Perjalanan

  • Hari ke-1
    Jakarta - Addis Ababa

    Peserta akan berkumpul di Bandara Soekarno Hatta Jakarta sesuai waktu dan tempat yang akan ditetapkan nanti. Setelah check-in, mengurus bagasi, dan lain-lain, kita akan terbang menuju Addis Ababa, Ethiopia dengan 1x transit di Bangkok. Bermalam di Pesawat.

  • Hari ke-2
    Addis Ababa - Jinka

    Setibanya di Addis Ababa, peserta akan melanjutkan penerbangan menuju Jinka untuk mengikuti Tour Omo Valley. Setibanya di Jinka, peserta akan dijemput dan melanjutkan perjalanan menuju Turmi, disini peserta akan mengunjungi dan bertemu dengan Hammer People yang terkenal dengan tatanan rambut yang didekorasi dengan tanah merah dan mentega. Bermalam di Turmi Lodge.

  • Hari ke-3
    Omo Valley

    Pagi-pagi sekali bertamasya ke Kolcho (desa orang Karo). Di sore hari peserta akan bertamasya ke Omorate (desa orang Dassenech) yang mencurahkan banyak perhatian pada penampilannya, menggunakan banyak aksesoris, gaya rambut yang rumit dan modifikasi pada tubuh. Bermalam di Jinka Resort

  • Hari ke-4
    Omo Valley

    Pagi-pagi sekali berangkat dari hotel, berkendara ke desa orang Mursi, di suku ini terkenal karena wanita disini memiliki lempengan dari tanah liat di bibir hingga diamter 14cm. Setelah itu, peserta akan kembali ke bandara dan melanjutkan penerbangan menuju Addis Ababa. Setibanya di Addis Ababa, menuju hotel untuk check in dan beristirahat. Bermalam di Addis Ababa Hotel *3 / Setaraf.

  • Hari ke-5
    Addis Ababa

    Acara bebas di Addis Ababa. Peserta dapat gunakan untuk mengunjungi berbagai macam tempat menarik atau sekedar beristirahat untuk melanjutkan perjalanan Safari nanti. Bermalam di Addis Ababa Hotel *3 / Setaraf.

  • Hari ke-6
    Addis Ababa - Kilimanjaro

    Peserta akan diantar menuju Bandara untuk penerbangan ke Kilimanjaro. Setibanya di Kilimanjaro, peserta akan dijemput dan diantar menuju Arusha untuk check in hotel dan beristirahat. Bermalam di Arusha Hotel *3/Setaraf.

  • Hari ke-7
    Arusha - Serengiti Park

    Setelah makan pagi, kita akan berangkat menuju Serengeti, dengan melewati kawasan konservasi Ngoro Ngoro. Peserta akan melihat pemandangan Ngoro Ngoro dan orang Maasai dengan ternak mereka yang sedang merumput di kawasan ini. Tiba di Serengeti dilanjutkan dengan game drive dan menikmati makan malam. Disini peserta akan menikmati sensasi berkemah di alam terbuka. Bermalam di Serengeti Seronera Public Campsite.

  • Hari ke-8
    Serengiti - Ngorongoro

    Setelah makan pagi, peserta akan diajak untuk half day game drive dan melihat dataran Serengeti. Serengeti terkenal dengan migrasi rusa kutilang yang melintasi sungai Grumeti dan Mara, 2,5 juta Wildebesst yang mengikuti naluri mereka pada siklus kehidupan yang tak terhindarkan yang meliputi penaklukan terirotial yang hiruk pikuk, perkawinan dan kelangsungan hidup yang terkuat. Setelah makan siang, perjalanan akan dilanjutkan menuju Ngorongoro. Makan malam dan berkemah. Bermalam di Simba Public Campsite.

  • Hari ke-9
    Safari - Arusha

    Setelah makan pagi, kita akan berkendara ke Ngorongoro Crater, salah satu tontonan alam terbesar di bumi. Pengaturan magis dan satwa liar yang melimpah tidak pernah gagal memikat pengunjung. Kawah ini hanyalan sebagian kecil dari kawasan konservasi Ngorongoro yang menawarkan berbagai macam atraksi bagi petualang. Lebih dari 20.000 hewan besar ditemukan di dalam kawah! Sore hari perjalanan akan dilanjutkan menuju Arusha. Bermalam di Arusha Hotel *3 / Setaraf.

  • Hari ke-10
    Arusha - Nairobi

    Setelah makan pagi, perjalanan akan dilanjutkan menuju Nairobi dengan jarak sekitar 272km dan akan ditempuh dalam 5 jam. Setibanya di Nairobi, langsung menuju hotel untuk check in dan beristirahat. Bermalam di Hotel Nairobi *3/Setaraf.

  • Hari ke-11
    Nairobi

    Setelah makan pagi, perjalanan akan dilanjutkan menuju Nairobi dengan jarak sekitar 272km dan akan ditempuh dalam 5 jam. Setibanya di Nairobi, langsung menuju hotel untuk check in dan beristirahat. Bermalam di Hotel Nairobi *3/Setaraf.

  • Hari ke-12
    Nairobi - Jakarta

    Acara bebas sampai tiba saatnya peserta akan dijemput dan diantar menuju Bandara untuk kembali menuju Jakarta.

  • Hari ke-13
    Jakarta

    Tiba di Jakarta. Sampai jumpa di trip lainnya!

mulai Rp46.000.000
 
Simulasi Cicilan
Cicilan Bulan Biaya
{{installment.phase}} {{installment.month}} {{installment.price * guests}}
Rp2000.000
{{total_price_html}}
from
Rp46.000.000